SELAMAT DATANG DI STASIUN RRI SAMPANG; SEKALI DI UDARA TETAP DI UDARA PRO3

Halaman

Kamis, 22 Maret 2012

Kolam Renang Milik Pemkab di Keluhakan Warga

Fasiltas kolam renang milik pemerintah kabupaten Bangkalan,yang terletak di kawasan taman rekreasi kota,di keluhkan oleh masyarakat. Pasalnya,airnya keruh, berlumut sampah berserakan dan menyebabkan kulit gatal-gatal.
Nanang, salah seorang warga Bangkalan se usai mandi di kolam tersebut menuturkan,kolam renang yang di bangun dari APBD,sahurnya di kelola lebih profesional. Namun, faktanya setelah mandi menyebabkan kulit gatal-gatal karena airnya keruh.

Selain air yang keruh,dijelaskan Nanang,tempat bunga yang ada di sekitar kolam sudah banyak yang rusak,sehingga pihaknya meminta apabila kolam yang menghabiskan dana miliyaran tersebut tidak mau di kelola profesional,sebaiknya di serahkan ke pihak swasta.

Sementara itu,Widjaya Krisna Kadispora Budpar Bangkalan mengatakan,pihaknya mengaku sudah melakukan perawatan yang maksimal,baik dari segi kwalitas dan sarana yang ada di dalamnya.

Namun yang menjadi kendala menurut Krisna, bahan baku air yang ada,kadar besinya sangat tinggi,tapi meski demikian,pihaknya sudah melakukan penyaringan dengan mesin yang bagus sebanyak empat tahapan,sebelum masuk ke kolam renang. (Mif)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar