SELAMAT DATANG DI STASIUN RRI SAMPANG; SEKALI DI UDARA TETAP DI UDARA PRO3

Halaman

Kamis, 25 Oktober 2012

KPUD SAMPANG UNDI NOMOR URUT CABUP DAN CAWABUP


SAMPANG: Agenda pengambilan nomor urut 6 pasangan calon bupati dan wakil bupati yang akan maju pada pilkada Sampang di Gedung Pusat Koeprasi Pegawai Republik Indonesia setempat berjalan dengan aman dan lancar. 

Ketua KPUD Kabupaten ABU AHMAD DOVIER SYAH mengatakan  ada dua tahapan pengungdian nomor urut yang dilalui Tahap pertama pengambilan nomor guna menentukan pasangan mana yang berhak lebih dulu mengambil nomor urut untuk pemilihan,  setelah itu baru  pengambilan nomor urut resmi untuk kepentingan kampanye dan hari H pemilihan , dan pihaknya yakin jalannya pilkada aman jujur dan adil. 

Dari  hasil  pengundian tersebut pasangan wakil bupati  FANNAN HASIB dengan FADILAH BUDIONO memperoleh nomor urut 1, kemudian pasangan  FAIDOL MUABARROK dengan AHMAD YAHYA diurutan ke  2, Bupati NOER TJAHJA dengan HERI PURNOMO urutan nomor 3. Sementara diurutan ke 4 pasangan  HARYONO ABDUL BARI  dan HAMDUDIN IHSAN, nomor urut 5 ACHMAD FAISOL MUQODDAS dengan TRYADI HUSNUL YAKIN dan pasangan HERMANTO SUBAIDI dengan  JAKFAR SODIQ mendapat nomor urut 6.(Iswn)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar