SELAMAT DATANG DI STASIUN RRI SAMPANG; SEKALI DI UDARA TETAP DI UDARA PRO3

Halaman

Jumat, 27 Juli 2012

1.700 GURU DI SAMPANG SIAP IKUTI UKG

SAMPANG: Sebanyak 1.700 guru bersertifikat di Kabupaten Sampang angkatan 2006-2011 dari tingkat TK hingga SMA akan mengikuti Uji Kompetensi Guru (UKG) yang serentak dilaksanakan di seluruh Indonesia dari tanggal 30 Juli sampai 10 Agustus mendatang. Kabid Tenaga Pendidik dan Kependidikan Dinas Pendidikan Kabupaten R. LUKITO menuturkan,tujuan dari UKG ini adalah pemetaan penguasaan kompetensi guru,sebagai dasar pertimbangan pelaksanaan program pembinaan dan pengembangan profesi guru dalam bentuk kegiatan pengembangan keprofesian berkelanjutan sekaligus untuk meningkatkan mutu pendidikan di Indonesia,dan tidak ada hubungannya dengan pencabutan dan pemberhentian tunjangan profesi guru. Lebih lanjut LUKITO mengakatan saat ini pihaknya terus melakukan sosialisasi di tiap kecamatan dan tes ini akan dilakukan secara on line tanpa dipungut biaya apapun.(Iswn)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar