SELAMAT DATANG DI STASIUN RRI SAMPANG; SEKALI DI UDARA TETAP DI UDARA PRO3

Halaman

Rabu, 17 Oktober 2012

TATA KRAMAH BAHASA MADURA MULAI BERKURANG


SAMPANG: Kemajuan perkembangan zaman dan banyaknya bahasa gaul sangat mempengaruhi terhadap berkurangnya tata karma berbahasa Madura, karena saat ini kebanyakan orang sudah tidak begitu mempedulikan tata cara bahasa Madura yang baik, disebabkan oleh banyaknya bahasa baru yang sudah mempengaruhi masyarakat.

Sangat jauh berbeda penggunaan bahasa Madura sekarang dibandingkan dengan waktu zaman dulu, pasalnya, saat ini bahasa Madura halus sudah jarang digunakan apalagi dikalangan muda-mudi,  sepertinya sangat sulit ditemukan anak muda yang menggunakan bahasa halus tersebut, kecuali anak-anak pesantren, padahal, tata krama bahasa itu sangat dibanggakan oleh warga Madura pada umumnya, karena, dengan penggunaan bahasa halus tersebut sangatlah indah saat di dengar oleh orang lain.

Menurut, Budayawan Sampang  Ali Daud Bey, , mengatakan, Bahasa Madura itu tidak akan punah, tetapi hanya semakin lama tata krama berbahasa itu semakin berkurang, sebenarnya penggunaan bahasa halus ini sangat penting, karena jika sama orang yang lebih tua menggunakan dengan penuh tata krama itu terlihat sopan.// Bahasa madura memang merupakan kebanggan bagi masyarakat madura pada umumnya, maka dari itu perlu kita perhatikan bersama dalam melestarikan bahasa ini, baik dikalangan pemuda hingga orang dewasa, bahkan sekolah  juga harus ikut melestarikan, agar anak muda ini dapat menggunakan tata krama berbahasa Madura yang baik..(Umam)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar