SELAMAT DATANG DI STASIUN RRI SAMPANG; SEKALI DI UDARA TETAP DI UDARA PRO3

Halaman

Senin, 15 Oktober 2012

PEREKAMAN e-KTP DI JATIM AKAN DIHENTIKAN SEMENTARA TANGGAL 17 OKTOBER

SAMPANG: Kepala Dispendukcapil Sampang SUGITO yang akan memasuki masa pensiun terhitung 1 November, menghimbau agar masyarakat Sampang yang belum melaksanakan perekaman e-KTP, supaya menghubungi kantor kecamatan masing-masing. Menurut sugito sebagai pejabat yang akan mengayumi masa tugas telah memberikan pelayanan yang terbaik, khusus perolehan e-KTP telah mencapai 63 % dari jumlah 422.360 e-KTP telah selesai 293.563 e-KTP. Sementara itu terkait dengan e-KTP kepala Disnakertransduk jawa timur HARI SUGIRI menjelaskan sampai saat ini proses e-KTP di wilayah jawa timur sudah 82 % , diharapkan pada tanggal 17 Oktober nanti sudah tercapai 80 m%. Menurut HARI setelah perekaman e-KTP dihentikan, sementara tanggal 17 Oktober Kemendagri akan melakukan evaluasi , agar nantinya bisa diketahui wilayah mana yang perekaman e-KTP perluh ditambah 3 daerah di jatim masih proses perekaman e-ktp masih sekitar 50 % yaitu Banyuwangi , Malang , dan Bangkalan, sedangkan waktu proses perekamn e-KTP akan dihentikan sementara dan hasilnya akan diserahkan kepada gubernur jatim.()

Tidak ada komentar:

Posting Komentar