SELAMAT DATANG DI STASIUN RRI SAMPANG; SEKALI DI UDARA TETAP DI UDARA PRO3

Halaman

Senin, 15 Oktober 2012

PENGUNGSI DIAJARI KERAJINAN TANGAN

SAMPANG: Untuk Mengurangi kejenuhan , kaum perempuan pengungsi syiah yang berada di dalam lapangan tenis indoor sampang diajak tim relawan untuk membuat kerajinan tangan. Salah satu relawan FATHUL HOIL mengatakan Bentuk Kerajinan tangan tersebut dengan cara mendaur ulang bekas botol plastik air mineral diubah menjadi kreasi seni yang indah seperti aksesoris dan vas bunga yang biasanya dilakukan setiap akhir pekan. FATHUL menambahkan sebelumnya para pengungsi juga diiajari menyulam dan kalau hasilnya bagus akan dijual ke surabaya sehingga diharapkan dapat mengurangi beban ekonomi para pengungsi. Sekedar diketahui untuk saat ini jumlah pengungsi sebanyak 194 orang dengan rincian Laki-laki 62 orang, perempuan 63 orang Anak Laki-laki , 18 orang Anak Perempuan 22 orang Balita Laki-laki 16 orang dan Balita Perempuan 13 orang. Dan jumlah tersebut berkurang yang sebelumnya sebanyak 198 orang lantaran sebagian pengungsi kembali ke kampung halamannya untuk mengurus tanaman tembaukaunya yang hampir panen dan melanjutkan pendidikan di bangil Pasuruan.(Iswn)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar